Filter Air Dr.Toya Terpasang di Cipondoh Tangerang

Pemasangan filter air Dr.Toya di komplek perumahan Griya Kenanga-Cipondoh Tangerang


filter air
Filter air tipe FRP 10

Sebagian wilayah di Tangerang memiliki masalah air sumur bor mengandung kadar besi tinggi dan warna kuning keruh,dimana air tersebut akan merusak semua perabotan rumah,lantai kamar mandi,pakaian dan lainya.Untuk itu sepertinya wajib hukumnya menggunakan filter air sebagai solusi terbaik.

Foto pemasangan filter air Dr.Toya diatas adalah dikediaman Bapak Yusuf,komplek perumahan Griya Kenanga-Kelurahan Gondrong-Cipondoh Tangerang.Dimana air tersebut mengandung kadar besi yang cukup tinggi serta berbau karat.

Pemasangan filter air Dr.Toya ini dipasang setelah pompa air sumur bor yang berada di halaman rumah lalu menuju ke tandon yang terletak di atas dak.Sistim pemasangan fiter air seperti ini lebih direkomendasikan,dikarenakan lebih memudahkan untuk perawatanya dan selalu terkontrol dibandingkan dengan pemasangan setelah tandon yang lebih menyulitkan orang dirumah untuk naik ke atas dak dalam perawatanya seperti backwash dan penggantian tablet kaporit.

filter air sumur
 filter air rumah tangga sederhana

Dengan bahan tabung dari fiberglass,filter air Dr.Toya dijamin lebih kuat terhadap tekanan besar serta sangat aman meskipun kena panas matahari dan hujan setiap hari.

Pages